Aktivitas Chelsea Islan Selama di Rumah Saja: Baca Buku, Melukis, Hingga Kursus Psikologi

Aktris Chelsea Islan tak mau menyia nyiakan waktunyatanpa melakukan apa apa selama di rumah saja karena pandemi virus corona (Covid 19). Ia berusaha tetap sibuk dan mengisi waktunyadengan rentetan jadwal kegiatan. "Misalnya hari ini baca buku atau besok misalnya melukis atau mungkin lusa ada live," kata Chelsea saat siaran live di kanal YouTube BNI Corporate University, Rabu (20/5/2020).

Untuk memiliki banyak kegiatan, Chelsea terlebih dahulu membuat rencana untuk seminggu. Namun, bagi yang bekerja dari rumah alias work from home, Chelsea menyarankan bisa mencoba hal hal baru. "Kayak banyak banget orang sekarang membuka bisnis makanan, experience dengan cooking," ujarnya.

Chelsea sendiri memilih mengikuti kursus singkat mengenai psikologi. "Kalau aku sendiri jadinya ambil short course, aku belajar. Mungkin selama ini kalau syuting kan enggak ada waktu untuk ambil short course introduction to psychology," ucap Chelsea. Bukan mau merambah profesi menjadi psikolog, perempuan kelahiran 2 Juni 1995 ini ingin memanfaatkan ilmu tersebut untuk karier aktingnya.

"Kalau menurut aku psikologi itu bisa membantu aku secara akting juga. Jadi itu sebenarnya ada dampak untuk karier aku," jelas Chelsea. Akting menurut dia, juga butuh dikenali secara mendalam, contohnya mengetahui kepribadian seseorang. "Di saat kita berakting kita kan juga harus tahu psikologis karakternya, terus analisa, background karakternya. Jadi memang ini berkaitan dengan karier," ucap Chelsea.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *